selamat datang blog yudi erwanto SELAMAT DATANG

Monday, December 31, 2007

LATIHAN SEMESTER I IPS

”Penguasaan Konsep”
I. Berilah Tanda Silang Pada Jawaban Yang Benar!
1. Perubahan gaya hidup masyarakat yang cenderung senang barang produksi luar negeri merupakan akibat…
a. liberalisasi b. globalisasi c. penjajahan d. kolonialisme
2. Keuntungan adanya perusahaan asing di Indonesia adalah…
a. pencemaran lingkungan c. menyediakan lapangan kerja
b. konsumen besar d. peralihan fungsi lahan
3. Kerugian adanya perusahaan asing di Indonesia adalah….
a. alih teknologi c. meningkatkan kesejahteraan
b. peralihan fungsi lahan d. menambah devisa Negara
4. Pada era globalisasi iptek yang berkembang pesat adalah…..
a. transportasi b. informasi c. pertanian d. perkebunan
5. Dua tokoh yang dibawa para pemuda ke Rengasdengklok ialah...........
a. Ir. Soekarno dan Ahmad Subarjo c. M. Hatta dan Sayuti melik
b. Ahmad Subarjo dan M. Hatta d. Ir. Soekarno dan M. Hatta
6. UUD 1945 disahkan tanggal........
a. 16 Agustus 1945 c. 18 Agustus 1945
b. 17 Agustus 1945 d. 19 Agustus 1945
7. Teks proklamasi disusun dirumah.....
a. Laksamana Maeda c. M. Hatta
b. Ir. Soekarno d. Ahmad Subarjo
8. Peranan Panglima Jendral Sudirman dalam perjuanagan mempertahankan kemerdekaan ialah....
a. memimpin pertempuran surabaya c. Memimpin perang gerilya
b. memimpin pertempuran Ambarawa d. Memimpin serangan 1 Maret 1949
9.PBB membentuk komisi untuk menyelesaikan se3ngketa Indonesia-Belanda, yaitu...
a. UNTEA B UNCI C. KTN D. WHO
14. Jendral Inggris yang tertembak mati di Jembatan merah Surabaya ialah..
a. De Kock b.Mallaby c. Sir Philip d. Raffles
10. Anggota Komisi Tiga Negara (KTN) ialah......
a. Australia, Belgia, Amerika c. Australia, Belanda, Indonesia
b. Belgia, Australia, Belgia d. Amerika, Australia, Indonesia
11. Upacara pengakuan kedaulatan Indonesia pada tanggal.....
a. 25 Desember 1949 c. 26 Desember 1949
b. 27 Desember 1949 d. 28 Desember 1949
12. Tujuan tentara Inggris datang ke Indonesia pada tanggal 29 September 1945 ialah..
a. menduduki wilayah Indonesia c. Melucuti senjata tentara Jepang
b. membantu tentara Belanda d. Mengusir tentara Jepang
13. Agresi militer Belanda I terjadi pada tanggal.........
a. 21 juli 1947 b. 25 Juli 1947 c. 19 Desember 1948 d. 19 Desember 1950
14.Pemerintah Sipil Belanda yang memboncengi tentara Inggris ialah.........
a. NICA b. KNIL c. UNCI d. Romusha
15. Tokoh yang bukan termasuk golongan muda adalah.......
a. Sukarni b. Sutan Syahrir c. Chaerul Saleh d. Ahmad Subarjo
16. Teks Proklamasi pertama kali dibacakan pada..............
a. 16 Agustus 1945 b. 18 Agustus 1945 c. 19 Agustus 1945 d. 17 Agustus 1945
17. Negara-negara di Asia Tenggara umumnya beriklim…….
a. tropis b. dingin c. sedang d. sub tropis
18. Sekretariat ASEAN berada di kota……..
a. Jakarta b. Bangkok c. Manila d. Kuala Lumpur
19. Asas koperasi adalah....
a. keadilan b. Kemakmuran c. Kekeluargaan d. kemerdekaan
20. Perekonomian disusun sebagai usaha bersama berdasarkan asas kekeluargaan.Usaha bersama di sini maksudnya adalah...........
a. PT b. Koperasi c. BUMN d. Perseorangan

II. Isilah Titik-Titik Di Bawah Ini Dengan jawaban Yang Benar!
1. Salah satu contoh gaya hidup pada era globalisasi adalah………….
2. Upah tenaga kerja Indonesia murah karena…………..
3. Yang mengibarkan sang Saka merah putih pada tanggal 17 Agustus 1945 bernama.......
4. Menjelang proklamasi Ir. Soekarno dan Drs. Mohammmad Hatta dibawa ke........
5. Salah satu tokoh penting dalam peristiwa proklamasi adalah...............
6. Salah satu contoh gaya hidup pada era globalisasi adalah………….
7. Upah tenaga kerja Indonesia murah karena…………..
8.Gunung tertinggi di Malaysia adalah…………
9.Letak geografis Indonesia antara samudra……………………..dan……………
10.PT Freeport di Papua adalah milik perusahaan..................

III. Jawablah Yang Benar!
1. Sebutkan dampak negatif globalisasi! (3)
2. Siapa saja tokoh yang ikut serta menyusun naskah proklamasi? Sebutkan 3!
3. Apa peran Bung Tomo ketika terjadi pertempuran di Surabaya?
4. Sebutkan letak astronomis Indonesia!
5. Siapa saja tokoh yang ikut serta menyusun naskah proklamasi? Sebutkan 3!

”Sikap Sosial”
1. Bagaimana sikapmu terhadap globalisasi?
2. Bagaimanakah menghargai jasa para pahlawan pejuang kemerdekaan?sebutkan 3.
3. Bagaimana sikapmu terhadap masalah sosial yang ada di sekitar tempat tinggalmu! (2)
4. Bagaimanakah sikapmu terhadap ultimatum Inggris dalam pertempuran 10 Nopember di Surabaya?
5. Apa saja yang mempengaruhi kehidupan dunia sehingga terjadinya globalisasi?
6. Bagaimana sikapmu terhadap banyaknya perusahaan asing yang berdiri di Indonesia?
7. Mengapa pengakuan kedaulatan bagi Indonesia merupakan hal yang sangat penting ?
8. Bagaimana sikapmu dengan banyaknya tayangan iklan di televisi?
9.Bagaimana bentuk syukurmu terhadap kemerdekaan yang telah di capai bangsa Indonesia?
10.Bagimana sikapmu terhadap jiwa kepahlawanan yang di miliki para pejuang kemerdekaan terdahulu?

No comments: